Selasa, 28 Juli 2009

Piranti Pendukung Internet

Piranti pendukung internet ada banyak sekali. Namun secara garis besar dibagi menjadi 2, yaitu hardware dan software. Hardware adalah perangkat keras yang digunakan pengguna komputer untuk dapat mengunakan internet. Sedangkan software adalah perangkat lunak yang mendukung agar komputer mampu melakukan akses internet. Macam - macam hardware yaitu : Komputer Server, Modem, Network Interface Card, WiFi, dll. sedangkan Macam - macam software yaitu : Sistem Operasi, Browser, Driver, dll.



Indra Pramana

Senin, 27 Juli 2009

Akses Internet

Akses internet yang berkembang sekarang jauh lebih canggih daripada sebelumnya.
Sehingga kita lebih mudah dan lebih simpel dalam mengakses internet.
Akses yang dapat kita gunakan contohnya adalah Wi-Fi.
Kita dapat mendapatkan fasilitas Wi-Fi ini di tempat-tempat umum.
Contohnya sekolah, cafe, Mall, taman alun-alun, dan sebagainya
Internet merupakan kependekan dari interconnected-networking.
Setiap memulai membuka akses internet, kita selalu mengetik www.
WWW adalah World Wide Web.




-Iqbal Tawaqal-

Internet

Di jaman sekarang inrternet sudah merambah dimana mana. Dahulu internet hanya dapa di akses melalui modem, bahkan hanya bisa melalui PC.
sekarang internet sudah dapat di akses melalui handphone, dengan syarat handphone tersebut memiliki fitur web di dalamnya. dan juga dapat diakses menggunakan laptop, asalkan WiFi di dalam laptop tersebut sudah tersambung dengan hotspot di daerah sekitar. Keterpautan bidang engineering yang lain, menjadikan teknologi internet menjadi lebih mudah di akses.



Nanda Rini

Akses Internet

Akses internet adalah suatu proses mencari informasi di dalam internet.Yang mana kita dapat mengambil atau mencari informasi berupa data atau dokumen. Kemudian data yang telah kita peroleh dari internet dapat kita simpan. Dengan mengakses internet kita juga dapat menambah wawasan kita untuk lebih mengenal dunia luar.Keberadaan internet yang dapat diakses dimana mana dan juga dapat diakses kapanpun kita membutuhkannya.
Di jaman sekarang untuk mengakses internet kita dapat melakukannya dimana mana, asalkan daerah yang kita tempati untuk mengakses internet berada di area hotspot.


Elina Dewi R

Sabtu, 25 Juli 2009

Jaringan Komputer

Terdapat beberapa cara untuk menghubungkan beberapa komputer agar menjadi sebuah sistem jaringan atau biasa disebut topologi jaringan, yaitu

1. Topologi Bus

2. Topologi Bintang

3. Topologi Cincin

Masing - masing topologi ini memiliki kelebihan dan kekurangannya masing - masing. Kita tinggal memilih mana yang paling cocok dengan kebutuhan kita, apakah itu bus, bintang maupun cincin.

Girindra M.P